Mengabadikan Sekaligus Menavigasi Dengan Fujifilm Finepix Xp30r

Kamis, 07 Juli 2011

Ketika sedang berlibur ke Bali, tanpa sengaja anda menemukan tempat yang sangat indah di daerah yang sangat terpencil. Bulan berikutnya anda kembali ke Bali dan ingin ke daerah tersebut, tetapi anda sama sekali tidak mengingat dimana letaknya. Fujifilm Finepix Xp30r dapat menjadi solusi yang tepat. Kamera saku ini tak hanya untuk mengabadikan gambar, namun juka diberikan kelengkapan GPS untuk memandu pemiliknya ketika menjelajahi alam bebas. Terdapat fitur mode Photo Navigasi, yang akan menunjukkan lokasi terdahulu tempat anda memotret manakala anda ingin mengunjungi lagi tempat tersebut. Mode ini tidak hanya akan memberitahu anda jarak dari lokasi anda sekarang, namun akan menunjukkan arah untuk mencapai okasi tujuan.

Kamera saku ini beresolusi 14MP dngan 4 pemesaran dan memiliki rentang lensa 28-104mm yag dapat mengabadikan video berkualitas 720p HD, menangkap film 30 frame per detik. Fujifilm Finepix Xp3 dengan layar 2,7 inci juga di klaim tahan dalam berbagai kondisi. Kamera ini mampu dibawa menyelam hingga kedalaman 5 meter, tahan guncangan dari jarak 1,5 meter, tahan debu dan beku dalam suhu -10 derajat celcius. jangan lupa selalu membawa Fujifilm Finepix Xp30r ini kemanapun anda berlibur.

sumber foto : http://www.google.com/

0 komentar:

Posting Komentar